slide

Sabtu, 05 Maret 2016

Doa Saat Dilanda Cobaan Agar Tetap Tegar

Pendawa Center – Dalam kehidupan adakalanya tiba masa yang membahagiakan dan terkadang pula menyedihkan. Roda kehidupan selalu berputar. Kebahagian adalah dambaan setiap orang, sedangkan kesedih adalah hal yang dihindari oleh semua orang.

Menjalani kehidupan ini harus siap dengan cobaan yang berat. Bukan hanya siap disaat bahagia namun juga siap disaat sedih. Cobaan hidup yang datang bertubi-tubi kerap kali menyebabkan manusia hilang akal, menjadi brutal dan tidak terkendali.

Hendaknya saat di berikan cobaan sebaiknya harus menambah keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Dimana dengan berlaku sabar dan tawakkal  dari cobaan, akan dapat menenangkan hati  dan pikiran yang sedang berkecamuk tidak karuan.

Ketika seorang muslim yang sedang di uji dengan cobaan hendaklah selalu mendekatkan diri kepada Allah seraya berdoa setiap waktu. Ada sebuah doa yang dianjurkan dalam surat Al-baqarah ayat 286.
 $oY­/u Ÿwur ö@ÏJóss? !$uZøŠn=tã #\ô¹Î) $yJx. ¼çmtFù=yJym n?tã šúïÏ%©!$# `ÏB $uZÎ=ö6s% 4 $uZ­/u Ÿwur $oYù=ÏdJysè? $tB Ÿw sps%$sÛ $oYs9 ¾ÏmÎ/ ( ß#ôã$#ur $¨Ytã öÏÿøî$#ur $oYs9 !$uZôJymö$#ur 4 |MRr& $uZ9s9öqtB $tRöÝÁR$$sù n?tã ÏQöqs)ø9$# šúï͍Ïÿ»x6ø9$# ÇËÑÏÈ  

"Rabbanaa laa tu’aakhidznaa in nasiinaa au akhtha’naa. Rabbanaa wa laa tahmil ‘alainaa ishran kamaa hamaltahuu ‘alaa alladziina min qablina. Rabbanaa wa laa tuhammilnaa maa laa thaa qatalanaa bihi. Wa’fu’annaa, waghfirlanaa, warhamnaa, anta maulaanaa fanshurnaa ‘alaa al-qaumi al-kaafiriin."
Artinya :
"Ya Tuhan Kami, janganlah Engkau hukum Kami jika Kami lupa atau Kami tersalah. Ya Tuhan Kami, janganlah Engkau bebankan kepada Kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan Kami, janganlah Engkau pikulkan kepada Kami apa yang tak sanggup Kami memikulnya. beri ma'aflah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah penolong Kami, Maka tolonglah Kami terhadap kaum yang kafir."

Mudah-mudahan dengan membaca doa ini akan dapat menenangkan fikiran sehingga cobaan yang melanda dapat dilalui dengan kesabaran yang kokoh dan senantiasa diberikan kekuatan dalam menghadapinya. Amieen…