slide

Rabu, 16 Maret 2016

Ingin Bangun Pagi Anda Lebih Bahagia?? Ini Tipsnya !!!


Ingin Bangun Pagi Anda Lebih Bahagia?? Ini Tipsnya !!!


Pendawa Center - Rasa kantuk yang masih begitu menyiksa kerap kali dirasakan dipagi hari beberapa saat setelah bangun tidur. Apalagi kantuk ini akan begitu terasa ketika kita telah bergadang semalaman menyelesaikan tugas atau menonton televisi hingga larut malam, rasanya kantuk yang begitu menyiksa tidak lagi dapat ditahan. Alhasil, semua kegiatan yang dilakukan esok harinya akan membuat kita tidak bersemangat dan malah lebih cenderung lesu dan tanpa energi.
Nah, agar bangun pagi menjadi lebih bahagia dan lebih bersemangat sehingga aktivitas yang akan dijalani menjadi lebih bertenaga, maka jalani tips dibawah ini.

1.    Siapkan Segala Keperluan Saat Malam Hari
Menyiapkan segala keperluan yang dibutuhkan esok hari dimalam hari akan membuat anda lebih dantai dipagi harinya. Jadi anda tak perlu terburu-buru menyiapkan segala sesuatunya dipagi hari, yang mana diwaktu ini anda sudah dibuat sulit dengan jadwal bangun pagi anda yang cukup menyiksa. Cara ini akan mengurang kepanikan anda sehingga badan akan terasa lebih segar dan bangun pagi akan menjadi lebih  bahagia tanpa beban yang terlalu berat.

2.    Tetapkan Waktu Tidur
Orang dewasa umumnya memerlukan waktu tidur malam hari sekitar 7 hingga 8 jam untuk beristirahat dengan baik. Mendapatkan waktu tidur memiliki banyak manfaat, seperti diantaranya menurunkan resiko obesitas dan ancaman penyakit lainnya. Selain itu, mendapatkan waktu tidur yang cukup dapat meningkatkan kemampuan belajar dan daya ingat seseorang. Untuk itulah, tetapkan waktur tidur malam yang cukup sesuai porsi yang telah ditetapkan dan jalani hal ini sebagai rutinitas secara konsisten, agar anda bisa bangun pagi dengan merasa bahagia.

3.    Tidur Diruangan yang Gelap
Sebuah penelitian yang dilakukan pada bidang molekuler psikologi menemukan jika paparan kronis terhadap cahaya buatan dapat membuat seseorang menjadi kurang bahagia. Untuk itu, ada baiknya ketika tidur, paparan cahaya seperti dari lampu atau televisi bahkan gadget sekalipun dimatikan. Hal ini akan membuat tidur anda lebih berkualitas dan meningkatkan suasana hati pada mood yang lebih baik.

4.    Tidur di Sisi Kanan Anda
Ketika hendak tidur, sebiaknya putuskan untuk tidur diposisi kanan. Dalam sebuah studi yang dilakukan di Turki menyebutkan, orang-orang yang tidur di posisi kiri cenderung seringkali mendapatkan mimpi yang buruk, sehingga membuat mereka gelisah dan tidak tenang. Untuk itu, sebaiknya putuskan untuk tidur dengan posisi kanan agar suasana hati anda lebih baik serta kegelisahan tidak akan anda alami.
Hal yang Harus Dilakukan Saat Pagi Hari Agar Untuk Menjaga Mood Anda dan Membuat Anda Merasa Lebih Bahagia

1.    Mandi Dengan Air Dingin
Mandi pagi dengan air dingin bukan hanya membuat tubuh merasa lebih segar. Hal ini telah terbukti banyak memiliki manfaat, diantaranya melancarkan sirkulasi, membuat kulit menjadi lebih bersih, menghilangkan lemak lebih cepat dan salah satunya meningkatkan suasana hati menjadi lebih baik. Untuk itulah, biasakan mandi pagi dengan air dingin untuk membuat anda merasa lebih baik.

2.    Konsumsi Yoghurt
Konsumsi yoghurt baik untuk anda, terutama jika anda mengkonsumsi yoghurt Yunani, yang mana yoghurt ini sarat dengan lebih banyak kandungan kalsium yang menyebabkan otak untuk dapat melepaskan nuerotransmitter yang terkait dengan hormon kebahagian. Untuk itu tidak ada salahnya mengkonsumsi yoghurt dipagi hari.
Itulah dia beberapa tips untuk membantu anda merasa lebih baik dan lebih bahagia sehingga anda siap untuk menjalani aktivitas hari ini.

Diambil dari : http://bidanku.com/