slide

Senin, 16 Mei 2016

Minum Teh Dipagi Hari Itu Menyehatkan Tau.....


Minum Teh Dipagi Hari Itu Menyehatkan Tau.....




Pendawa Center- Tau kah anda di saat Pagi hari adalah waktu yang tepat untuk menenggak teh. minum teh di pagi hari lebih baik di lakukan saat kita belum mandi dan beraktivitas. teh hangat yang kta minum dapat memberikan sensasi kesegaran dengan keringat yang keluar dan mengucur dari seluruh tubuh . Penelitian kecil dilakukan peneliti yang melibatkan 95 partisipan Australia berusia 35-75 tahun yang direkrut untuk minum antara tiga cangkir teh hangat hitam atau plasebo dengan rasa sama dan mengandung kafein. Ilmuwan dariUniversity of Western Australia dan Unilever menemukan minum tiga cangkir teh hangat setiap hari bisa menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik

Menurut Huffington Post, Beberapa alasan Anda harus minum teh setiap hari

1.Praktis
Dibandingkan kopi, proses pembuatan teh sebenarnya jauh lebih mudah. Terutama jika dibandingkan dengan pembuatan kopi cara profesional. Hanya tinggal ambil teh celup dan air panas. Celup-celup sebentar lalu siap dinikmati.

2.Menjaga tulang tetap sehat
Kabar gembira bagi Anda, menikmati teh bisa memberi khasiat sama seperti minum susu. Bagi para orang lanjut usia, konsumsi teh hijau bisa mengurangi risiko patah tulang karena osteoporosis.
Minum teh hijau mengandung senyawa katekin, senyawa bioaktif EGCG yang berperan untuk memperkuat tulang.

3.Mengatasi bau mulut
Minum teh ternyata juga bisa membantu Anda mengatasi masalah bau mulut. Jika Anda mengalami masalah halitosis (bau mulut), ada baiknya Anda mulai minum teh hitam tanpa gula.

Manfaat Minum Teh Secara Rutin Untuk Kesehatan Tubuh

Meningkatkan sistem imun, dengan rutin minum teh setiap hari tentunya sangat baik dan efektif untuk meningkatkan sistem imun atau kekebalan tubuh sehingga anda akan terhindar dari berbagai gangguan kesehatan ataupun sakit penyakit.

Membuat jantung lebih sehat, lewat penelitian yang pernah dilakukan dengan minum teh rutin setiap hari ternyata dapat menurunkan resiko seseorang mengalami kolesterol tinggi sehingga mempengaruhi juga kesehatan jantung anda menjadi lebih sehat.

Menjaga kesehatan gigi, kandungan fluoride dan tannis yang cukup tinggi dalam teh sangat bermanfaat untuk membantu mengurangi terjadinya pembentukan karang gigi sehingga gigi anda menjadi lebih sehat dan teerhindar dari gangguan penyakit gigi serta gusi.

Membuat tulang lebih kuat, kandungan asam amino dalam teh bermanfaat untuk pembentukan protein di dalam tubuh yang mana berfungsi untuk pembentukan tulang, otot, kulit serta rambut, juga kandungan vitamin D dalam teh bermanfaat untuk membuat tulang lebih kuat.

Membantu menurunkan berat badan, jika anda sedang dalam program diet sebaiknya anda mengkonsumsi teh yang tidak diberi gula meski pun agak sedikit pahit namun sangat baik untuk membantu program diet anda karena teh tanpa gula mengandung kalori yang rendah tapi sangat kaya akan nutrisi sehingga sangat cocok untuk membantu menurunkan berat badan anda.

Mengandung antioksidan, kandungan antioksidan dalam teh sangat bermanfaat untuk menangkal radikal bebas dalam tubuh selain itu sangat efektif untuk mencegah berkembangnya sel kanker dalam tubuh.

Mengandung beberapa vitamin, kandungan vitamin c bermanfaat sebagai antioksidan serta meningkatkan daya tahan tubuh, vitamin e untuk menjaga kesehatan jantung serta membuat kulit menjadi lebih sehat dan halus, vitamin a bermanfaat untuk memelihara kesehatan mata serta vitamin b kompleks yang bermanfaat untuk proses metabolisme dalam tubuh.

Semoga bermanfaat......

Diambil dari: tipspolahidupsehatyangbenar.blogspot.com